Fun End of School Year 2021
Parents' Teaching Day
Kata sandi berasal dari bahasa Sanskerta, yang artinya rahasia. Karena itu maka tulisan rahasia disebut sandi, atau tulisan-tulisan yang dirahasiakan. Huruf atau kata sandi sulit dimengerti kecuali kalau kita mengetahui kunci atau cara memecahkannya.
Asal mula sandi ini berasal dari para pahlawan jaman dulu yang suka berkelana dan suka berpindah-pindah tempat tinggal,untuk itu mereka harus memiliki kata sandi dan bisa mempergunakannya berbagai bentuk sandi untuk mengecoh / mengelabui lawan-lawan atau musuhnya. Sekitar tahun 3000 SM, di Kerajaan Babilonia telah ditemukan tulisan cuneiform. Untuk mengirimkan berita rahasia antar kota, mereka menulis pesan di kepala para budak yang baru dicukur, lalu menunggu sampai rambutnya tumbuh. Kemudian budak itu dikirim ke tempat yang dituju. Di tempat tujuan, kepala budak dicukur kembali untuk mengetahui pesan yang tersembunyi.
- SANDI MORSE
Dalam kegiatan pramuka, sandi morse tentunya sudah tidak asing lagi. Sandi morse merupakan salah satu sandi dari sekian banyak sandi di pramuka. Sejak dulu hingga saat ini, sandi morse masih terus digunakan sebagai alat komunikasi.
Tidak hanya sebagai alat komunikasi, sandi morse sering dipakai juga dalam mengirim pesan rahasia. Untuk pesan dan kodenya dapat disesuaikan dengan kesepakatan antara pemberi serta penerima pesan.
SEJARAH SANDI MORSE
Menurut Agus S. Dani dan Budi Anwari dalam Buku Panduan Pramuka Penggalang (2015), nama Morse diambil dari nama penemu sandi ini, yakni Samuel Morse. Ia menemukan cara agar tiap manusia tetap dapat saling berhubungan atau berkomunikasi. Samuel Morse menemukan cara ini pada 1837.
Namun, baru digunakan pada 1851 dalam konferensi internasional. Awalnya, ia bersama asistennya memperlihatkan cara kerja perangkat telegraf dengan memakai kode alfabet khusus, yang sekarang dikenal sandi morse.
Sandi morse yang dulunya ditemukan oleh Samuel Morse berbeda dengan yang sekarang kita gunakan. Perbedaan itu terletak pada jeda, setrip, dan titik. Hingga saat ini, sandi morse yang digunakan merupakan hasil ketetapan resmi dari konferensi internasional pada 1851.
RUMUS SANDI MORSE
Mengutip dari Buku Panduan Pramuka Siaga (2015) karya Agus S. Dani dan Budi Anwari, sandi morse dapat dilakukan dengan suara (menggunakan peluit), sinar (menggunakan senter), tulisan (menggunakan titik (.) dan setrip (-)), serta bendera. Sandi morse terdiri atas kombinasi titik (.) dan setrip (-) dengan makna berupa huruf abjad dan susunan angka. Dalam aktivitas pramuka, biasanya sandi morse diberikan dengan memakai peluit yang ditiup.
- PENGERTIAN SEMAPHORE
Semaphore adalah metode untuk mengirim sinyal atau pesan dengan menggunakan alat-alat sederhana seperti bendera, batang, atau tangan kosong sekalipun. Metode ini dilakukan dengan cara mengulurkan kedua tangan membentuk posisi tertentu sesuai formasi yang sudah ditentukan sebelumnya. Bendera, batang, atau alat lainnya berperan untuk memperjelas arah gerakan tangan ketika menyampaikan pesan.
- SANDI ANGKA
- SANDI KOTAK 1
- SANDI KOTAK 2
- SANDI KOTAK 3
- SANDI RUMPUT
CARA MEMBACA DAN MEMBUAT SANDI RUMPUT
- SANDI AN
- SANDI AZ
- SANDI JAM
Tidak ada komentar:
Posting Komentar